LINK ULTAH WHATSAPP KE-10 BAGIKAN KUOTA INTERNET GRATIS 50 GB

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
KRIMINALITAS - PENIPUAN
LOKASI INFORMASI
NASIONAL - NASIONAL
JENIS INFORMASI
HOAKS - IMPOSTER CONTENT
KANAL ADUAN
WEBSITE
BUKTI ADUAN
GAMBAR
PETUGAS CEK FAKTA
Tommy Sutami
DILIHAT
170 KALI

Senin, 12 April 2021

LINK ULTAH WHATSAPP KE-10 BAGIKAN KUOTA INTERNET GRATIS 50 GB

Beredar sebuah link survei dengan narasi bahwa WhatsApp menawarkan kuota internet gratis 50 GB dalam rangka perayaan ulang tahun ke-10.

CEK FAKTA :
Seperti diketahui, WhatsApp awalnya didirikan oleh dua mantan karyawan Yahoo!, Brian Acton dan Jan Koum. Koum menamakan aplikasinya WhatsApp agar terdengar seperti "What's up" yang berarti apa kabar. Pada 24 Februari 2009 dia melegalkannya menjadi perusahaan WhatsApp Inc. di California.

Berarti Whatsapp sebenarnya sudah berusia 12 tahun.

KESIMPULAN:
Klaim bahwa link itu terkait WhatsApp menawarkan kuota internet gratis 50 GB dalam rangka perayaan ulang tahun ke-10, tidak berdasar. Faktanya, tidak ada informasi resmi dan valid mengenai hal itu.

Ini merupakan metode berulang dari modus penipuan. Jabar Saber Hoaks seringkali memposting klarifikasi yang serupa yang pada intinya adalah masyarakat harus lebih teliti dan waspada dengan bentuk penawaran penawaran yang menggiurkan.

Informasi ini adalah kategori jenis IMPOSTER CONTENT

REFERENSI :
1. https://bit.ly/3wNK3lb

2. https://bit.ly/3uD2t64